Related Posts Plugin for WordPress, Blogger...

Senin, 26 Maret 2012

0 Penggunaan, Makna & Bentuk Imbuhan Meng-kan Meng-i

Penggunaan, Makna & Bentuk Imbuhan Meng-kan Meng-i  - Imbuhan meng-kan dan meng-i merupakan bentuk imbuhan yang produktif. Maksudnya, imbuhan tersebut dapat menghasilkan banyak kata baru. Simak uraian tentang Penggunaan, Makna & Bentuk Imbuhan Meng-kan Meng-i berikut ini.


I. Bentuk & Fungsi Imbuhan Meng-kan & Meng-i

Secara morfologis, imbuhan meng- mengalami proses morfofonemik. Imbuhan meng- dapat menjadi me-, men-, mem-, meny, dan menge-, (lihat materi tentang Imbuhan Meng-), sedangkan akhiran -kan maupun -i sebagai variasi imbuhan tersebut tidak mengalami perubahan bentuk.

Imbuhan meng-kan dan meng-i keduanya sama-sama berfungsi sebagai pembentuk kata kerja transitif.


II. Makna Imbuhan Meng-kan

Makna Imbuhan meng-kan dibedakan menjadi makna benefaktif dan makna kausatif.

a. Benefaktif (melakukan pekerjaan untuk orang lain)
Contoh:
Rupanya David membawakan saya bingkisan khusus.
b. Kausatif
1. Menyebabkan seseorang atau sesuatu tindakan seperti yang disebutkan pada kata dasarnya.
Contoh:
Pemerintah mendatangkan paha ayam dari Amerika.

2. Menyebabkan seseorang atau sesuatu menjadi seperti yang disebutkan pada kata dasarnya.
Contoh:
Sebaiknya kamu membetulkankonsep ini sebelum kamu ajukan ke gurumu!

3. Menyebabkan jadi atau menganggap sebagai apa yang disebut kata dasarnya.
Contoh:
Sebaiknya kita jangan terlalu mendewakan uang.

4. Membawa ke tempat yang disebut pada kata dasarnya.
Contoh:
Perusahan itu memejahijaukan salah satu karyawannya karena memakai sandal bolong.


III. Makna Imbuhan Meng-i

Makna imbuhan meng-i dibedakan menjadi imbuhan bermakna kuantitatif, berarti memberi, dan berhubungan dengan tempat.

a. Kuantitatif
Melakukan sesuatu atau tindakan yang berulang-ulang seperti yang disebutkan oleh kata dasarnya.
Contoh:
Mereka memukuli pencopet itu.

b. Memberi
Melakukan tindakan memberi kepada seseorang atau sesuatu seperti yang disebutkan oleh kata dasarnya. Contoh:
Percuma saja, perbuatanmu itu bagaikan menggarami laut.


c. Tempat
Melakukan tindakan terhadap orang atau sesuatu yang berhubungan dengan tempat seperti yang disebutkan oleh kata dasarnya.
Contoh:
Teguh mendatangi rumah pacarnya.

d. Kausatif
Contoh:
Air matanya telah membasahi pipinya yang merah.

0 komentar:

Daftar Blog Saya

 

Selamat Datang Di ERICKVAND BLOG

Selamat datang di Blog saya, semoga saja kalian bisa mendapatkan apa yang kalian butuhkan diblog saya ini. Terima kasih Telah Berkunjung Di Blog saya,apabila berkenan silahkan berkomentar dan follow blog saya,mari kita saling berbagi ilmu tentang apa saja...

Sekilas tentang penulis

Nama saya Erickvand Tampilang,saya seorang Mahsiswa S1 pendidikan Biologi Diuniversitas Negeri Gorontalo.

Erick